13 Desember, 2007

SANG RAJA


Bertepatan dengan Ulang Tahun yang ke 61 tahun Raden Haji Oma Irama, di Hotel Sulthan Jakarta, tanggal 11 Desember 2007 kemarin diluncurkan situs resmi Beliau. http://www.rajadangdut.com menjadi tempat jujukan para fans Bang Haji, termasuk aku hahaha.
Rasane jian...muanteb tenan karena selama ini kalo mau dapat berita tentang Soneta susahnya || tapi gak minta ampun hihi|| karena belum adanya situs ini.
Sebagai salah satu penggemar beliau...dapat saya ceritakan sedikit kenapa saya sampai ngefans :
Dulu di kampung saya ada bioskop "MISBAR", maksudnya kalo gerimis bubar hahahah. Rumahku tepat di depan gedung bioskop itu dan membuka tempat penitipan sepeda. Hal ini dilakukan orang tauaku sejak tahun 70-an. Karena memang itulah pekerjaan yang bisa untuk menambah biaya hidup di keluargaku.

Tahun segitu emang lagi jaya-jayanya film dari Bang Haji...dan di bioskop misbar itu jika memutar fima Rhoma pasti nggak muat ...bahkan bisa di putar sampai dua kali pertunjukan itupun masih full penonton. Pemutaran bisa sampai 15 hari terus menerus dan selalu diputar hampir 2 kali pemutaran. Dan keluarga kamipun juga menerima untung dari usaha penitipan sepeda itu.
Karena dekat dengan gedung bioskop dan kenal dengan yang menjaga maka kadang keluarga kami bisa masuk gratis heheheheh. Taip ada film Rhoma Irama kami berombongan menonton filmnya. GRATIS heheheh. Dari situlah maka saya sejak kecil seperti di suapin vitamin untuk pertumbuhan yang Alhamdulillah menurutku juga baik dan enak heheheh.

Lain dari itu memang Soneta sampai sekarang rasanya nggak ada yang bisa menggeser posisinya deh...Bahkan terakhir Majalah Rolling Stone Indonesia menempatkan Album Begadang menjadi urutan 11 dari 150 Album terbaik di Indonesia

nanti lagi ah...santai dulu..

1 Komentar:

Bude Judes mengatakan...

Weh saking napsune nulise sampe salah2 :))
sampeyan nonton opo? Satria bergita? Gitar tua? Penasaran? Duh opo neh yo :))